Banjarasri, 17 Agustus 2024 – Dalam upaya mewujudkan praktik pertanian yang berkelanjutan sekaligus menangani isu lingkungan di Kalurahan Banjarasri, Tim PPK Ormawa GAMAPI telah menjalin kerja sama strategis dengan pemerintah kalurahan dan Paguyuban Teko melalui penerapan teknologi EM4. Teknologi ini tidak hanya berfokus pada peningkatan kesehatan dan kesuburan tanah, tetapi juga pada pengolahan limbah peternakan babi yang menjadi tantangan lingkungan utama di daerah tersebut.
EM4 atau Effective Microorganisms 4 adalah teknologi berbasis mikroorganisme yang memiliki manfaat besar dalam memperbaiki kualitas tanah dan tanaman. Campuran mikroorganisme seperti bakteri fotosintetik, bakteri asam laktat, dan ragi yang terkandung dalam EM4 bekerja sinergis untuk menguraikan bahan organik, termasuk limbah, menjadi unsur hara yang berguna bagi tanah dan tanaman.