Halo sobat kreatif! Buat kamu yang memiliki minat dalam bidang desain poster, ada kegiatan menarik dan sobat berkesempatan untuk mendapatkan total hadial senilai 5jt rupiah loh! Yuk ikuti lomba Poster Digital yang diadakan oleh ACFE Indonesia Chapter. Tema yang diangkat dalam lomba ini, yakut "Milenial Melawan Korupsi". Perlombaan ini khusus untuk mahasiswa/i aktif. Sobat kreatif dapat mendaftarkan desain karya dari tanggal 9 Desember 2020 - 9 Februari 2021. Syarat dan ketentuan dapat dilihat pada link di poster.
Informasi
[OPEN RECRUITMENT PKM CENTER 2021]
UGM Bisa! UGM Emas! UGM Juara!
Dan memang benar, pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 33 di Yogyakarta, UGM berhasil menjadi juara umum. Bahkan saat ini, UGM sedang berusaha mempertahankan gelar keempatnya secara beruntun!
Ingin menjadi bagian dari kesuksesan UGM dalam mengangkat Piala Adhikarta Kertawidya dalam ajang PIMNAS 2021? Daftarkan dirimu dan berproseslah bersama kami di PKM Center!
PKM Center adalah komunitas mahasiswa di bawah Sub Direktorat Kreativitas Mahasiswa, Direktorat Kemahasiswaan UGM yang ikut memfasilitasi kegiatan PKM di UGM. Selain itu, PKM Center juga berperan dalam memaksimalkan persiapan UGM dalam PIMNAS yang diadakan setiap tahun.
Hai sobat pengabdian!
PHBD Center UGM adalah salah satu komunitas mahasiswa dibawah Sub Direktorat Kreativitas, Direktorat Kemahasiswaan UGM yang memfasilitasi kegiatan PHP2D di UGM.
Daftarkan diri kamu dengan syarat:
1. Mahasiswa aktif UGM angkatan 2018, 2019 & 2020 untuk semua jurusan
2. Mampu bekerja dalam tim
3. Memiliki pengalaman pengabdian desa(diutamakan)
4. Memiliki kemampuan dalam desain(diutamakan)
5. Mengisi form pendaftaran di https://tinyurl.com/OprecPengurusPHBD2021
Mari berkarya untuk desa lebih baik!
Jangan sampe ketinggalan ya!💡
Greeneration Foundation melalui program EcoRanger berkolaborasi bersama Mizuho Bank menggelar kompetisi gagasan program sosial atau wirausaha dengan tema “Menjawab Tantangan Pariwisata Berkelanjutan Melalui Peningkatan Ekonomi Lokal dan Pengelolaan Sampah Bertanggungjawab”. Ini adalah salah satu upaya untuk mendukung pengelolaan pariwisata yang berkelanjutan di Indonesia pada tahun 2021.
Total apresiasi 7,5 juta rupiah menanti para pemikir kreatif. Lomba ini terbuka untuk individu/komunitas dan pelaku usaha.
Periode Lomba: 5 Desember 2020 – 15 Januari 2021
Pengumuman Pemenang: 31 Januari 2021