Rabu (13/12) Subdit Kreativitas Mahasiswa, Direktorat Kemahasiswaan UGM bekerjasama dengan PT.TML (Tritama Mitra Lestari) Energy mengadakan sosialisasi kegiatan TMLEnergy Green Challenge yang merupakan kompetisi bagi publik untuk menyalurkan kreasi dengan tujuan menyelamatkan alam. Dalam kompetisi ini ada tiga kategori yang dipertandingkan yaitu Terobosan Produk untuk Aplikasi Listrik Energi Surya, Pengelolaan Air dengan Karakteristik TSS Tinggi dan Nilai Guna Lumpur, dan Pengolahan Lumpur Sisa Air Tambang Sehingga Memiliki Nilai Tambah.
Berita Terbaru
SUARAKAN KESETARAAN DI MARKAS BESAR PBB, TIM UGM RAIH PENGHARGAAN TERTINGGI INTERNATIONAL JURY AWARD
Lima mahasiswa Departemen Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UGM berhasil meraih International Jury Award, untuk kategori umur 18-25 dalam ajang PLURAL+ 2017 di markas besar PBB di New York, Amerika Serikat. Kelima mahasiswa tersebut terdiri dari Hariz Ghifari sebagai Sutradara, Ashari Ariya sebagai Penulis Naskah, Shiela Mutia Larasati sebagai Produser, Hari Songko Tri Wibowo sebagai Produser dan Achmad Farizi sebagai Music Director.
PLURAL+ merupakan festival video yang berfokus pada isu migrasi, keberagaman, dan inklusi sosial yang diadakan oleh IOM ( Internationa Organisation of Migration) dan bekerjasama dengan United Nations Alliance of Civilizations (UNAOC). PLURAL+ Youth Video Festival tahun ini diikuti 320 peserta dari 67 negara.
Rabu (13/12) malam, Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., memberikan penghargaan kepada mahasiswa berprestasi dalam acara Malam Insan Berprestasi 2017 yang merupakan serangkaian kegiatan Dies Natalis UGM ke-68. Terdapat tiga kategori penghargaan yang diberikan, yaitu penghargaan mahasiswa berprestasi tiap fakultas, penghargaan untuk Unit Kegiatan Mahasiswa, dan penghargaan untuk Komunitas Mahasiswa.
Sejumlah 19 mahasiswa yang mendapatkan penghargaan kategori pertama, mereka adalah Alfino Sebastian (Biologi), Muhammad Bilal Dzulqodah M (Ekonomika & Bisnis), Luh Rai Maduretno Asvinigita (Farmasi), Fajar Cahyono (Filsafat), Hendrikus Rizky Visanto Putro (Geografi), Agathon Henryanto (Hukum), Desak Nyoman Risma R (Ilmu Budaya), Raditya Putranti Darningtyas (Ilmu Sosial dan Politik), Hana Fauzyyah Hanifin (Kedokteran), Annisa Hidaratri Uningojati (Kedokteran Gigi), Atika Marwa (Kedokteran Hewan), Fitria Dewi Susanti (Kehutanan), Untung Adi Santosa (MIPA), Kharirotul Suhaila (Pertanian), Agung Triatmojo (Peternakan), Zahwa Islami (Psikologi), Tirta Inovan (Teknik), Marizal Fanani (Teknologi Pertanian), dan Rahmad Kurniawan (Vokasi).
Kamis (14/12), Direktorat Kemahasiswaan UGM menerima kunjungan studi banding dari Universitas Telkom di Ruang Sidang 1 Gedung Pusat UGM. Kunjungan ini merupakan kunjungan yang kedua kalinya dilakukakan Telkom University ke Direktorat Kemahasiswaaan UGM. Dalam kunjungannya kali ini rombongan Universitas Telkom yang terdiri dari sepuluh orang dipimpin Achmad Syukur Muharam selaku Kepala bagian Pengembangan Karakter dan Kegiatan Asrama, Direktorat Kemahasiswaan Universitas Telkom.
Syukur mengatakan bahwa kehadirannya bersama rombongan dari Universitas Telkom dalam rangka untuk belajar pengelolaan Bidang Kemahasiswaan kepada UGM yang merupakan universitas besar dan menduduki peringkat pertama dalam Bidang Kemahasiswaan diantara perguruan tinggi se-Indonesia.