Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menjadi penerima pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) terbanyak nasional. UGM menduduki urutan pertama sebagai universitas yang berhasil mendapatkan dana pelaksanaan PKM dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) yakni sebanyak 348 proposal.
“Ada 348 proposal PKM UGM pada PKM tujuh bidang yang lolos menerima pendanaan. Kita bersyukur atas capaian ini,” kata Kepala Subdirektorat Kreativitas Mahasiswa Direktorat Kemahasiswaan UGM, Suherman, S.Si., M.Sc., Ph.D., Kamis (6/5).