Mayradaffa Adyudya (S1 Teknik Mesin 2019), Rakhmat Eko Saputro (S1 Teknik Nuklir 2019), Resa Wardana Saputra (S1 Teknik Kimia 2019), Reyhan Faiz Barley (S1 Teknik Fisika 2019), dan Rizal Qoirul Mustofa (S1 Teknik Mesin 2019) yang tergabung dalam Tim Eko Engineer berhasil meraih Gold Medal pada Indonesian Education International Innovative Competition (IEI2C) 2021 yang diselenggarakan oleh Indonesian Federation Publisher of Research Innovation (IFPRI). Kompetisi yang dilaksanakan secara daring pada 25 Mei – 24 Juni 2021 diikuti 99 anggota tim dari berbagai universitas dan sekolah menengah dari dalam dan luar negeri.
Berita Terbaru
Rafelinta Daradwinta, Rahmat Kurniawan Talib, Nareta Defiani, Ragil Puspita Megaranu, dan Asthony Purwanda Febriawan merupakan mahasiswa Fakultas Biologi dan Fakultas Pertanian yang bergabung menjadi Tim perwakilan UGM dalam Osaka University Student Video Contest. Usaha dan ide yang mereka curahkan berhasil mengantar tim meraih Juara 1 pada Osaka University Student Video Contest.
Kompetisi tingkat internasional ini merupakan salah satu acara peringatan menyambut dies natalis Osaka University ke-90 tahun dengan mengangkat tema “Three Minutes of Inspiration for Sustainable Development” dalam kompetisi ini.
Tim Arjuna Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menyabet predikat JUARA 1 DESAIN MOBIL dalam kompetisi berskala nasional yaitu PLN Innovation & Competition in Electricity (ICE) 2021 yang diselenggarakan secara daring pada 7 Mei 2021 – 24 Juni 2021 oleh PT PLN (Persero).
Ketua departemen mekanis Arjuna, Zaky Fadlurrahman menyatakan, bahwa tujuan awal keikutsertaan tim dalam PLN ICE 2021 yaitu sebagai kesempatan untuk menguji dan mengasah kemampuan dan pengetahuan tim dalam aspek teknologi mobil listrik serta sistem pengembangan bisnis yang baik.
Tim mahasiswa UGM kembali meraih prestasi pada kompetisi internasional. Tim tersebut terdiri dari tiga mahasisiwa dari Program Studi Teknik Nuklir, Fakultas Teknik UGM, angkatan 2018, yaitu Deren Louis, Theo Aden Kusuma, Aulia Dina Wulandani. Mereka berhasil meraih First Winner dalam The 10th International Conference on High Temperature Reactor Technology HTR 2021 – Youth Competition.
HTR 2021 – Youth Competition merupakan kompetisi tingkat internasional yang diikuti oleh pemuda usia 18-30 tahun dari negara-negara anggota IAEA. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Himpunan Masyarakat Nuklir Indonesia (HIMNI), Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN), Universitas Gadjah Mada, bekerja sama dengan International Atomic Energy Agency (IAEA) dan Komunitas Muda Nuklir Nasional (KOMMUN).