Tujuh puluh tiga tahun lalu pada tanggal 10 November, para pahlawan telah berjuang dalam pertempuran di Surabaya. Memperingati Hari Pahlawan, Senin (11/11) di Balairung UGM, upacara bendera digelar dan diikuti ratusan sivitas akademika UGM.
“Bagi keluarga besar Universitas Gadjah Mada, peringatan Hari Pahlawan tahun ini terasa sangat istimewa. Setelah melalui perjalanan panjang pengusulan gelar sebagai pahlawan nasional sejak tahun 2012, Rektor Pertama UGM, Prof. Dr. Mas Sardjito MPH, tahun ini mendapat anugerah sebagai pahlawan nasional,” ujar Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng, IPU, ASEAN Eng.