Kontingen UGM terus mengupayakan usaha maksimal dalam menghadapi Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional ke-32. Usai sukses mengunggah laporan akhir, artikel ilmiah, dan poster, Kontingen UGM ikuti Simulasi Pimnas ke-32 pada 20-21 Agustus lalu di Hotel Griya Persada, Kaliurang.
Sebagai bentuk simulasi, setiap Tim PKM mempresentasikan pelaksanaan programnya selama 10 menit kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab oleh Dosen Pembina selama 10 menit. Pengaturan dalam ruang presentasi, seperti tata letak juri, peserta, dan penonton, pun diatur menyerupai suasana presentasi dalam Pimnas. Hal ini diharapkan dapat memberikan sedikit banyak gambaran bagi 25 tim PKM mengenai kondisi presentasi ketika Pimnas esok.