Tidak pernah puas dengan prestasi yang telah diperoleh, UGM MUN Community pada kuartal kedua tahun ini kembali memperoleh prestasi internasional dan nasional. Pada kesempatan kali ini, UGM MUN Community telah mengirimkan delegasi pada konferensi internasional yakni Singapore Model United Nations 2023 (SMUN 2023) yang diselenggarakan pada tanggal 6-9 Juni 2023 oleh National University of Singapore. Delegasi yang diketuai oleh Lamtiar Nauli Sabrina M. N. (FISIPOL 2022) dan beranggotakan lima orang individu dari berbagai fakultas yakni Muhammad Rafi Prawira G. (FISIPOL 2021), Ananda Salman Alfarezi (FMIPA 2021), Asma Ningrum Abdurrahman (PSIKOLOGI 2022), Fideline Abbygail Zefanya (FH 2022), dan Muhammad Abdillah (FISIPOL 2022) telah rampung menyelesaikan konferensi tersebut dengan membawa pulang empat prestasi yakni Verbal Commendation dan juga Best Position Paper yang diperoleh Muhammad Abdillah pada Arab League Council, Verbal Commendation yang diperoleh Lamtiar Nauli Sabrina M. N. pada United Nations Environmental Assembly, dan juga Honorable Mention yang diperoleh Asma Ningrum Abdurrahman pada World Health Association. Prestasi tersebut tentu saja hanya dapat diperoleh dengan dedikasi tinggi dari tiap individu tersebut. Selain daripada dedikasi yang mereka berikan, dukungan dari pihak internal UGM MUN Community serta pihak eksternal seperti Blueray Cargo, PT. Adhi Karya, PT. Migas Utama Jabar, PT BWK, dan Bank BJB menjadi penyokong bagi delegasi UGM MUN Community untuk Singapore MUN 2023 dalam memperoleh prestasi tersebut.
Prestasi
Tim mahasiswa UGM berhasil meraih prestasi dalam kompetisi debat berbahasa inggris tingkat nasional “National University Debating Championship (NUDC) 2023” yang diselenggarakan di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang, Banten pada 5-12 Juni 2023. Delegasi UGM pada NUDC 2023 terdiri atas 2 orang debater, yaitu Ryan Kusnadi (Fakultas Teknik 2020) dan Anak Agung Gde Satwika Ananta (Fakultas Hukum 2020), serta 1 orang N1 adjudicator, yaitu Jason Valentino Samvero (Fakultas Hukum 2021). Tim debat NUDC UGM berhasil meraih juara 1 tingkat nasional.
Perwakilan Universitas Gadjah Mada, Hajir Helmi Nur Salim dari Program Studi Sistem Informasi Geografis Tahun Angkatan 2021, berhasil mengharumkan almamater dengan meraih prestasi di ajang Olimpiade Skala Nasional Tahun 2023. Hajir berhasil memperoleh medali emas OSN Bidang Astronomi, medali perunggu OSN Bidang Geografi, dan medali emas OSN Bidang Kebumian yang diselenggarakan oleh Nacomter (National Competition Center).
Olimpiade Skala Nasional merupakan sebuah kompetisi atau perlombaan olimpiade berbagai bidang yang diikuti oleh berbagai universitas yang dibawahi oleh Nacomter (National Competition Center). “Pada Tahun 2023 ini, saya mewakili Komunitas Geosains pada 3 bidang, yaitu bidang Astronomi, Geografi dan Kebumian. Masing-masing bidang lomba memperoleh hasil kejuaraan,” ujar Hajir. Prestasi membanggakan ini tentunya merupakan hasil kerja keras Hajir dalam mempersiapkan diri hingga menyabet tiga medali sekaligus.
Tim Gadjah Mada Building and Bridge Community (GMBB) berhasil menorehkan juara 1 International BIM Innovation Competition (IBIC) pada Civil Engineering Innovation Contest (CEIC). IBIC merupakan kompetisi internasional untuk seluruh mahasiswa aktif dari perguruan tinggi negeri maupun swasta yang bertujuan sebagai wadah pengembangan untuk mahasiswa dapat belajar dan memahami konsep Building Information Modelling (BIM). Scope perlombaannya yaitu pemodelan bangunan 11 lantai dengan luas 18.000 m² dengan menggunakan Building Information Modelling (BIM) yang mencakup pemodelan bangunan (arsitektural, struktural, MEP), analisis struktur, perhitungan volume material, dan perhitungan anggaran biaya.