Rabu (8/11), Pepustakaan UGM mengadakan Talkshow dengan Judul “Creative Vibe, Membumikan Kreativitas di Kalangan Mahasiswa UGM”. Dalam acara yang dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai fakultas ini hadir sebagai narasumber Ahmad Agus Setiawan, S.T., M.Sc., Ph.D selaku Kasubdit Kreativitas Mahasiswa UGM dan Aida Fathia selaku peraih medali emas presentasi ilmiah PKM-PE PIMNAS 2017 yang berasal dari Fakultas Farmasi.
Dalam acara ini Agus menjelaskan peran dan fungsi Subdit kreativitas dalam menfasilitasi kegiatan kompetisi yang diikuti mahasiswa serta menekankan pentingnya kreativitas sebagai kunci memperoleh prestasi yang diinginkan. “Sekali mahasiswa rasa kreativitasnya sudah bergetar, maka getaran tersebut akan terus berlanjut yang akan menghasilkan prestasi dan kemudian menjalar ke orang lain yang ada di sekitarnya”ujar Agus.
Selain itu Agus mengatakan pemberian insentif sebagai bentuk apresiasi UGM terhadap mahasiswa berprestasi derdampak langsung pada peningkatan antusiasme mahasiswa dalam mengikuti kompetisi dan menyalurkan ide kreatifnya.
Aida yang menjadi representasi mahasiswa UGM yang kreatif dan prestatif menjelaskan tentang pengalamannya mengikuti PIMNAS selama dua tahun berturut-turut dalam bidang PKM-PE. Dalam kesempatan ini Aida menekankan pentingnya motivasi dan usaha yang kuat dalam meraih prestasi selain kreativitas yang tinggi.
“Jangan berlindung dibawah nama besar UGM, tapi jadilah bagian yang ikut serta dalam membesarkan nama UGM” ucap Aida.