Selasa (28/09), Pusat Prestasi Nasional melalui plaftrom Zoom merilis daftar pemenang kompetisi National University Debating Championship (NUDC) tahun 2020, dimana salah satunya UGM yang diwakili oleh Muhammad Zufar Farhan Zuhdi (Fakultas ISIPOL) dan Muhammad Rizki Akbar Lubis (Fakultas Hukum) berhasil menorehkan catatan prestasi sebagai Juara 2 setelah Universitas Tanjungpura (UNTAN) yang berada di posisi puncak sebagai Juara 1. Pada ajang ini pula, perwakilan UGM berhasil meraih kategori Top 15 Open Speaker, dimana UGM berturut-turut menempati posisi 1 dan 2.
NUDC tahun 2020 mempertemukan 1.500 peserta yang terbagi dalam 112 tim terbaik se-Indonesia. Dengan menggunakan format debat parlemen, NUDC menuntut mahasiswa tidak hanya mampu mengungkapkan ide dalam bahasa Inggris, tetapi juga menuntut mahasiswa mampu menguasai pengetahuan global, menganalisis, membuat judgement, dan meyakinkan publik. Pada ajang ini terdapat 2 tahapan yang harus dilalui oleh seluruh peserta, yakni preliminary round ( babak penyisihan) dan eliminary round ( babak eliminasi).
Agak berbeda dari tahun sebelumnya, keseluruhan rangkaian kegiatan ditahun ini diselenggarakan secara daring (online) sejak Agustus lalu. Nantinya, empat tim terbaik di Grand Final kategori Open-Draw diprioritaskan untuk mewakili Indonesia mengikuti debat tingkat dunia World University Debating Championship (WUDC) tahun 2021 di Seoul, Korea Selatan. (krm/ry)