Sebanyak 600 mahasiswa UGM memadati aula utama Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri (PKKH) UGM untuk mengikuti sosialisasi program kreativitas mahasiswa (PKM) lima bidang, Kamis (15/9) siang. Acara dibuka dengan sharing pengalaman peraih medali emas PIMNAS 29 kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab seputar PKM. Setelah itu, acara inti sosialisasi dimulai dengan pemaparan umum kebijakan UGM terkait PKM oleh Direktur Kemahasiswaan, Dr. Drs. Senawi, M.P. Dalam pemaparannya, Senawi menegaskan bahwa komitmen antar lembaga dan unit di UGM telah ditingkatkan untuk mendukung penuh gelaran PKM di UGM.
Kegiatan
Bertekad memperbaiki prestasi pada gelaran PIMNAS 2017, UGM ‘tancap gas’. Tidak tanggung-tanggung, sebanyak 120 dosen dari seluruh fakultas beserta para Wakil Dekan Bidang Akademik diundang untuk mengikuti pelatihan intensif selama dua hari mulai Jumat (8/9) kemarin. Acara yang bertajuk “Training of Trainers Pembimbing Metode Penelitian untuk Kreativitas Mahasiswa” tersebut diselenggarakan di Hotel Atria, Magelang.
Sebanyak 33 mahasiswa UGM dari berbagai program studi mengikuti olimpiade sains daerah (OSD) yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) DIY, Sabtu (3/9), kemarin. Dalam kompetisi yang diselenggarakan di Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) kampus II tersebut, mereka harus bersaing dengan 168 peserta lainnya dari beberapa kampus di DIY. Adapun bidang yang dilombakan meliputi biologi, fisika, kimia, dan matematika.
Gelaran PIMNAS 29 resmi usai Kamis (11/8) lalu. Bertempat di gedung Graha Widya Wisuda Institut Pertanian Bogor, penutupan berlangsung meriah. Sebanyak 145 kontingen dari berbagai universitas di Indonesia memadati ruang tersebut sembari menanti pengumuman pemenang. Pada saat pengumuman, Kontingen Universitas Gadjah Mada bersaing ketat dengan Universitas Brawijaya dalam perolehan medali. Pada akhir pengumuman tercatat UGM mengoleksi 20 medali dengan rincian 5 emas, 2 perak, dan 3 perunggu di kategori presentasi serta 4 emas, 3 perak, dan 3 perunggu di kategori poster. Hasil tersebut mengantarkan UGM kembali menjadi peringkat dua, sama dengan tahun sebelumnya.