BEM KM FMIPA UGM melaksanakan peresmian PPK Ormawa di Desa Trenten, Candimulyo, Magelang, Jawa Tengah. Kegiatan peresmian yang dilaksanakan di Balai Desa Trenten dihadiri oleh anggota Gapoktan sebagai sasaran utama program, tim BRICOFI, perangkat desa, kepala desa, kepala dusun, dan dihadiri oleh Bapak Mokhammad Fajar Pradipta, S.Si., M.Eng. selaku dosen pembimbing.
PPK Ormawa atau Program Penguatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) adalah sebuah program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang direncanakan, dan dilaksanakan oleh organisasi kemahasiswaan. Program yang dibawakan oleh BEM KM FMIPA UGM berjudul “Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pemanfaatan Limbah Kelapa Menjadi Briket, Cocopeat, dan Cocofiber untuk Mendukung Zero Waste dan Perekonomian Masyarakat Desa Trenten”, yang disingkat dengan program BRICOFI.